Kumpulan Resep Masakan Lezat

24 May 2017

Resep Nasi Goreng Vegetarian Sehat dan Enak

Melezatkan - Resep Nasi Goreng Vegetarian Sehat dan Enak. Beberapa hari ini saya memang sedang tergila-gila pada bakso dan nasi goreng. Jadi jangan heran kalau belakangan resep yang tampil di beranda blog ini kebanyakan resep tentang nasi goreng dan bakso. Toh, dua makanan ini merupakan kuliner khas Indonesia yang Indonesia Banget. Bahkan sekarang ini ada games android tentang Nasi Goreng dari OWN Game.

Nah, malam ini saya akan kembali memberikan resep nasi goreng pilihan. Beberapa waktu lalu saya sudah pernah memberikan resep nasgor yang banyak mengandung daging. Seperti resep nasi goreng kornet dan nasi goreng ayam. Kali resep nasgornya agak berbeda karena tanpa daging, yaitu nasi goreng vegetarian.

Resep nasi goreng vegetarian dipercaya lebih sehat karena kandungan lemak dan kolesterolnya sangat sedikit. Selain itu, kandungan vitamin dalam nasi goreng ini juga lebih banyak karena bahan-bahannya terdiri dari beberapa jenis sayuran aneka warna.

Bahan Nasgor

  • nasi pera 300 gram
  • kentang goreng 50 gram
  • saus sambal
  • saus tomat

➤ Lihat Juga: Resep Daging Sapi Tumis Brokoli.

Bahan yang direbus

  • wortel 300 gram, potong kotak
  • kacang polong 50 gram
  • buncis 50 gram, potong 1 cm
  • jagung pipilan 50 gram
  • brokoli 50 gram, potong per kuntum

➤ Coba Juga: Resep Baby Kailan Bumbu Oriental.

Bumbu-Bumbu

  • bawang putih 4 siung, memarkan
  • bawang merah 4 butir, memarkan
  • bawang bombay 1/4 buah, iris tipis
  • merica 1/3 sdt
  • garam 1/4 sdt
  • minyak wijen 1 sdt
  • kecap asin 1/2 sdt
  • kecap manis 1 sdt
  • susu inggris 1/2 sdt

Nasi Goreng Vegetarian Sehat dan Enak
Nasi Goreng Vegetarian Sehat dan Enak

Cara Memasak Nasi Goreng Vegetarian

  1. Rebus worel, kacang polong, buncis, jagung dan brokoli setengah matang. Angkat, sisihkan.
  2. Tumis bawang putih, bawang merah dan bawang bombay hingga harum.
  3. Tuangkan nasi, aduk rata. Masukkan semua bumbu dan bahan yang direbus, aduk rata.
  4. Sajikan nasi goreng vegetarian dengan saus sambal, saus tomat dan kentang goreng.

Resep nasi goreng vegetarian ini bisa Anda coba praktekan di rumah. Proses pembuatannya mudah dan hasilnya juga lebih sehat. Sangat cocok bagi Anda yang sedang menjalankan diet daging.Untuk pemilihan jenis-jenis sayuran yang akan dimasukkan tidak harus mengikuti resep. Anda boleh memasukkan jenis sayuran lain yang menjadi favorit Anda. Yang penting takarannya agar komposisi bumbu dengan bahan pas.

Namun jika anda menginginkan nasi goreng yang lebih kompleks lagi dari segi bahan, bisa mencoba mempraktekan resep nasi goreng ikan asin dan atau nasi goreng mawut yang beberapa waktu lalu saya bagikan resepnya.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
Tags :

Related : Resep Nasi Goreng Vegetarian Sehat dan Enak

0 comments:

Post a Comment

Jika anda memiliki pertanyaan atau ingin berbagi pengalaman mengenai resep di atas, silahkan sampaikan melalui kolom komentar.