Melezatkan - Resep Sahur Sehat kali ini adalah Ayam Suwir Pedas Bumbu Bali. Dari beberapa informasi yang saya temukan, sepertinya masakan ini berasal dari pulau Dewata, Bali. Namun daerah-daerah lainnya juga punya masakan serupa seperti di Jawa Barat dengan Hayam Suir kebanggannya. Ada juga ayam suir bumbu balado dari daerah Sumatera.
➤ Resep Sahur Lain: Tim Ayam Jamur.
Untuk hasil terbaik, sebaiknya menggunakan bahan daging ayam kampung karena teksturnya yang lebih eak di lidah dibandingkan ayam buras. Tapi kalaupun tidak ada, tak masalah. Nama ayam suwir diambil dari cara pengolahannya yang disuir atau dambil dengan cara dicubit sedikit demi sedikit dagingnya. Sebelumnya, daging ayam dibakar terlebih dahulu.
➤ Lihat Juga: Resep Sup Ayam Lezat.
Resep ayam suwir ini sangat cocok bagi anda yang menyukai pedas. Bahkan beberapa orang menyukai pedas ekstrim dengan menambahkan lebih banyak cabai. Namun bagi yang tidak tahan pedas, jangan coba-coba. Pada bulan Ramadhan, hidangan ini bisa disantap untuk berbuka puasa maupun hidangan makan sahur. Karena kandungan gizi daging ayam kampung yang sangat tinggi.
Bahan yang Dibutuhkan:
- 1 ekor ayam kampung/ayam buras
- 1 sdm margarin
- Garam
- 1 sdm gula merah
- 1 sdm air asam
- 300 ml santan dari ½ butir kelapa
- 3 lembar daun salam
- 1 tangkai serai, memarkan, simpulkan
- 1 cm lengkuas, memarkan
- 2 sdm minyak goreng
Bumbu yang Dihaluskan:
- 7 buah cabai merah, buang biji kalau perlu
- 7 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
![]() |
Ayam Suir Pedas Bumbu Bali Nikmat untuk Hidangan Ramadhan. |
Cara Membuat Ayam Suwir Pedas:
- Belah ayam menjadi 4 bagian
- Bakar sambil diulas margarin sampai harum dan kecokelatan. Suwir-suwir.
- Tumis bumbu yang dihaluskan, serai, dan lengkuas sampai harum.
- Masukkan santan, daun salam, air asam, gula merah, dan garam.
- Masak sampai mendidih sambil terus diaduk.
- Masukkan ayam yang sudah disuwir.
- Masak sampai asat. Koreksi rasanya.
- Untuk 8 porsi
➤ Resep Sahur Sehat: Ayam Rebus Bumbu Wijen.
Fakta gizi per porsi
- Kalori 125 kal
- Protein 13,2 g
- Lemak 6,9 g
- Karbohidrat 2,5 g
- Kolesterol 35,6 mg
- Serat 0,3 g
Tips memasak, saat membakar ayam harus sering diulas margarin untuk mencegah terbentuknya karsinogen penyebab kanker.
3D VIRTUAL WHITE OCTANE GOLF (CYBER) - TITNA
ReplyDeleteA new vintner is titanium a conductor that has been designed for the production of high performance graphite and graphite resin. This dei titanium exhaust wrap graphite and graphite titanium canteen resin titanium bars is used for nano titanium by babyliss pro paint.